Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Fraksi PAN Dorong Optimalisasi Jalan Tani untuk Dukung Ekonomi Petani

Rabu, 16 Juli 2025 | Juli 16, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-07-16T13:47:49Z


LUWU TIMUR - Komitmen mendukung sektor pertanian kembali ditegaskan oleh Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) DPRD Luwu Timur dalam forum Rapat Paripurna DPRD yang digelar Rabu (16/07/2025).


Salah satu hal yang disorot adalah pentingnya pembangunan dan peningkatan infrastruktur jalan tani di wilayah pedesaan.


Juru bicara Fraksi PAN, Nurkholis Aziz, dalam penyampaian pandangan umum terhadap Laporan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun 2024, menyampaikan bahwa jalan tani bukan sekadar fasilitas pendukung, melainkan fondasi utama bagi kemajuan sektor pertanian yang menjadi penopang utama perekonomian desa.


“Pembukaan jalan tani yang berkualitas dan berkelanjutan akan memudahkan petani menjangkau pasar, mempercepat distribusi hasil panen, dan secara langsung meningkatkan pendapatan mereka,” ungkap Nurkholis di hadapan peserta paripurna.


Fraksi PAN menilai bahwa selama ini masih banyak wilayah pertanian yang sulit dijangkau akibat minimnya akses jalan. Oleh karena itu, peningkatan kualitas dan kuantitas jalan tani harus menjadi bagian dari prioritas pembangunan daerah, khususnya di kawasan sentra produksi pangan.


Nurkholis menambahkan bahwa infrastruktur pertanian yang memadai akan memangkas biaya logistik, memperpendek waktu tempuh, serta memberikan dampak positif yang luas terhadap aktivitas perekonomian desa.


“Sektor pertanian adalah kekuatan utama ekonomi rakyat. Pemerintah daerah perlu hadir lebih serius dalam memastikan petani kita mendapat dukungan infrastruktur yang layak,” tegasnya.


Selain fokus pada jalan tani, Fraksi PAN juga menyampaikan sejumlah catatan penting lainnya, termasuk kebutuhan mendesak akan air bersih di Desa Matano dan Maramba, peningkatan koordinasi antara pemerintah daerah dan desa, serta penyediaan tenaga guru SD di daerah-daerah terpencil. (*)

×
Berita Terbaru Update