LUWU TIMUR - Dalam upaya memperkuat sektor peternakan di Kabupaten Luwu Timur, Ketua DPRD Luwu Timur, Ober Datte melaksanakan kegiatan konsultasi dan koordinasi dengan Dinas Peternakan Kabupaten Toraja Utara, Selasa (4/11/2025).
Kegiatan ini menjadi bagian dari agenda peningkatan wawasan dan penyerapan praktik terbaik (best practice) dari daerah lain yang telah berhasil mengembangkan sektor peternakan secara berkelanjutan.
Dalam pertemuan yang berlangsung penuh keakraban tersebut, Ketua DPRD Luwu Timur bersama jajaran membahas berbagai strategi penting untuk meningkatkan kualitas dan produktivitas peternakan di daerah.
Beberapa topik yang menjadi fokus diskusi antara lain penguatan kelembagaan kelompok ternak, peningkatan kapasitas sumber daya manusia peternak, pengembangan teknologi pakan lokal, serta upaya pengendalian dan pencegahan penyakit hewan.
Selain itu, konsultasi ini juga menyoroti pentingnya kolaborasi antardaerah sebagai bagian dari upaya bersama mendukung ketahanan pangan serta peningkatan ekonomi masyarakat berbasis komoditas peternakan.
Kepala Dinas Peternakan Toraja Utara, Lukas P. Datubari yang menyambut rombongan turut berbagi pengalaman mengenai tata kelola program peternakan yang dinilai berhasil, termasuk model kemitraan antara pemerintah, peternak, dan pihak swasta.
Ketua DPRD Luwu Timur, Ober Datte menilai kunjungan ini sangat penting sebagai langkah strategis untuk memperkuat arah kebijakan pembangunan peternakan di Luwu Timur.
Melalui adopsi inovasi, peningkatan kapasitas peternak, serta kerja sama lintas daerah, kata Ober, diharapkan sektor peternakan di Luwu Timur dapat tumbuh lebih maju, produktif, dan berkelanjutan.
Kegiatan konsultasi ini sekaligus menjadi komitmen DPRD Luwu Timur untuk terus mendorong pembangunan ekonomi daerah melalui sektor-sektor unggulan, termasuk peternakan, yang memiliki potensi besar dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. (*)
